Memuat...

  • Sat, Apr 2025

Gangguan Transmisi Sebabkan 10 Gardu Induk di Jambi Alami Pemadaman Total

Gangguan Transmisi Sebabkan 10 Gardu Induk di Jambi Alami Pemadaman Total

Sebanyak 10 Gardu Induk Listrik di Provinsi Jambi dilaporkan mengalami pemadaman total akibat gangguan pada transmisi Bangko-Bungo. Insiden tersebut terjadi pada Selasa, 8 Oktober 2024, sekitar pukul 14.34 WIB. Manager PLN ULP Kuala Tungkal, Muhammad Mandala Putra, mengonfirmasi adanya masalah tersebut dan menjelaskan bahwa gangguan transmisi memengaruhi 10 Gardu Induk di wilayah Jambi, termasuk

JAMBI – Sebanyak 10 Gardu Induk Listrik di Provinsi Jambi dilaporkan mengalami pemadaman total akibat gangguan pada transmisi Bangko-Bungo. Insiden tersebut terjadi pada Selasa, 8 Oktober 2024, sekitar pukul 14.34 WIB.

Manager PLN ULP Kuala Tungkal, Muhammad Mandala Putra, mengonfirmasi adanya masalah tersebut dan menjelaskan bahwa gangguan transmisi memengaruhi 10 Gardu Induk di wilayah Jambi, termasuk Gardu Induk Kuala Tungkal.

"Gangguan ini mengakibatkan padamnya sejumlah Gardu Induk, termasuk Gardu Induk Kuala Tungkal," jelas Mandala.

Adapun gardu-gardu yang terkena dampak meliputi:

  1. Gardu Induk Aurduri
  2. Muara Bulian
  3. Muara Sabak
  4. Payo Selincah
  5. Sei Gelam
  6. New Aurduri
  7. Kuala Tungkal
  8. Muara Bungo
  9. Muara Tebo
  10. Gardu Induk Sarolangun

Mandala juga menyebutkan bahwa pihak PLN saat ini tengah menunggu informasi lebih lanjut dari tim UP2D S2JB terkait langkah-langkah perbaikan yang sedang berlangsung. Begitu sistem sumbagteng dinyatakan normal, PLN akan segera mengembalikan pasokan listrik ke kondisi normal.

"Proses penelusuran penyebab gangguan masih berlangsung. Kami menghimbau para pelanggan yang menggunakan genset untuk memisahkannya dari jaringan instalasi PLN guna mencegah risiko," tambahnya.

Hingga berita ini diturunkan, PLN masih terus melakukan upaya untuk memperbaiki situasi dan mengembalikan suplai listrik ke wilayah-wilayah yang terdampak.

MARIO H. JURNALIS 1 JAMBI KINI

Jambi Kini adalah portal berita yang menyajikan informasi terkini tentang wilayah Jambi dan nasional. Sebagai bagian dari PT HADIKA, Jambi Kini berfokus pada penyampaian berita yang akurat dan terpercaya. Dengan cakupan mulai dari politik hingga gaya hidup, Jambi Kini menjadi sumber informasi penting bagi pembaca yang ingin tetap update dengan perkembangan terbaru.