JAMBI – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) secara resmi dilaksanakan di Provinsi Jambi pada Senin, 17 Februari 2025. Program nasional ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas gizi anak-anak guna menciptakan generasi yang sehat dan cerdas.
Pada tahap awal, program ini menyasar 6.276 siswa di tujuh titik yang tersebar di lima kabupaten dan kota di Jambi. Beberapa lokasi yang menjadi sasaran antara lain dua titik di Kota Jambi, serta masing-masing satu titik di Muaro Jambi, Sarolangun, Batanghari, dan dua titik di Tanjung Jabung Barat.
Gubernur Jambi, Al Haris, bersama Kapolda Irjen Pol Rusdi Hartono dan Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Heri Purwanto, turut memantau pelaksanaan perdana program ini di PAUD Al Fatih Kids, Telanaipura, Kota Jambi. Gubernur menyampaikan bahwa distribusi makanan berjalan dengan baik dan menekankan pentingnya pengawasan terhadap variasi menu serta kualitas makanan yang diberikan kepada anak-anak.
“Anak-anak perlu waktu untuk menyesuaikan diri dengan menu yang disajikan. Kita akan terus memantau dan memastikan makanan yang diberikan benar-benar sehat dan sesuai kebutuhan gizi mereka,” ujar Gubernur Al Haris.
Pada hari pertama pelaksanaan, menu yang disajikan terdiri dari ayam, tempe, buah jeruk, dan susu. Program ini akan terus berjalan dengan melibatkan berbagai pihak, termasuk Dinas Pendidikan dan Dinas Kesehatan, guna memastikan validasi data peserta didik serta higienitas makanan yang didistribusikan.
Adapun daftar sekolah di Kota Jambi yang pertama kali menerima program ini mencakup:
1. TK Al-Aqso
2. TK dan Playgroup Al Fatih Kids
3. TK Al-Hidayah
4. TK Islam Al-Amal
5. TK dan PAUD An-Nur
6. SDN 131 Kota Jambi
7. SDN 66 Kota Jambi
8. SDN 201 Kota Jambi
9. SDN 198 Kota Jambi
10. SDN 87 Kota Jambi
11. MIS Nurul Ihsan
12. SMPN 17 Kota Jambi
13. SMP Islam Al-Fatih
14. SMAN 10 Kota Jambi
Program MBG di Jambi merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045 melalui peningkatan kualitas gizi anak-anak serta kesadaran masyarakat tentang pentingnya pola makan sehat. Dengan dukungan dari berbagai pihak, diharapkan program ini dapat memberikan manfaat yang maksimal bagi pertumbuhan dan perkembangan anak-anak di Jambi.